HOMESCHOOLING PENA
Setara ( SD/SMP/SMA )
TERAKREDITASI - BAN PNF
Cara Menjadi Siswa Berprestasi di Sekolah
Homeschooling Pena Surabaya, 04 Januari 2017
Setiap siswa pasti ingin menjadi seorang siswa berprestasi di sekolahnya. Berbagai usaha dilakukan untuk mewujudkannya. Mulai dari usaha cara belajar agar berprestasi sampai kemudian menerapkannya secara bertahap.Ternyata cukup banyak cara belajar untuk meraih prestasi belajar yang memuaskan. Apa saja cara itu?
Niat dalam belajar
Niat untuk menambah ilmu pengetahuan dan memperluas wawasan berpikir. Jika sudah memiliki niat dan tujuan belajar yang jelas maka kita akan lebih mudah fokus pada apa yang dipelajari. Nah, ini yang utama dan paling penting, meluruskan niat dalam belajar.
Dengarkan penjelasan guru dengan baik
Dengarkan dan perhatikan penjelasan guru dengan baik ketika guru menerangkan pelajaran. Kemudian catat materi pelajaran yang dirasa penting. Materi yang sengaja diulang-ulang atau ditegaskan guru, besar kemungkinannya menjadi salah satu bahan ulangan harian.
Kerjakan PR dengan baik
Sering menunda pekerjaan rumah (PR) akan merugikan diri sendiri. Selagi ada kesempatan segeralah mengerjakan PR. Cara untuk mengerjakan PR ini adalah belajar kelompok. Dalamkelompok, siswa akan saling memberi dan menerima masukan tentang materi yang menjadi bahan PR. Kerjakan PR itu sebaik-baiknya sehingga dapat dipahami dan memperoleh nilai bagus.
Jangan malu bertanya
Jika ada hal atau materi yang belum jelas ketika belajar di sekolah jangan malu untuk bertanya kepada guru atau teman. Semakin sering bertanya semakin banyak informasi yang didapatkan. Dengan cara ini, Anda akan mudah memahami materi pelajaran.
Mengulang pelajaran
Setiap pulang sekolah, selalu mengulang pelajaran yang telah diberikan guru di sekolah. Gunakan waktu luangmu untuk membaca dan membuat catatan atau rangkuman. Ini akan membantu dalam memahami materi pelajaran.
Untuk menjaga keseimbangan antara belajar, istirahat perlu dilakukan. Nah, itulah cara untuk menjadi siswa berprestasi di sekolah.
Selamat Mencoba ..
Baca juga 08 Jenis Kecerdasan Anak, Cara Belajar dan Prediksi Karier yang Sesuai
Sumber : Kesekolah
Enroll Now !
Information & Registration :
Jl. Ketintang Baru III No. 3 Surabaya
Phone : 031-8299413
Mobile : 081234441997
Ijin Dinas Pendidikan Kota Surabaya No. 188/7736/436.6.4/2014
TERDAFTAR di Direktorat Jenderal Pendidikan Anak Usia Dini dan Pendidikan Masyarakat ;
Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan dengan NPSN : P9908360
TERDAFTAR di Direktorat Jenderal Pendidikan Anak Usia Dini dan Pendidikan Masyarakat ;
Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan dengan NPSN : P9908360
Follow Us on Twitter
Available on Google Play Store
www.homeschoolingpena.com
No comments:
Post a Comment